KERANJANG PLASTIK PLUS BASKOM PLASTIK
Banyak cara bisa dilakukan untuk budidaya aneka sayur sehat. Salah satunya menggunakan keranjang plastik dan baskom plastik. Biasanya keranjang plastik atau ceting sering digunakan ketika orang punya hajatan kenduri atau bancakan. Keranjang palstik yang tersedia di pasaran ternyata sangat bervariasi, misalnya selain keranjang plastik ada kernajang plastik kotak, keranjang plastik bolong atau keranjang plastik segi empat. Silahkan tinggal pilih yang sesuai dengan selera dan kantong kita masing-masing. Nah keranjang plastik ini bisa kita gunakan untuk budidaya sayuran apa saja, dengan menambahkan media tanam seperti tanah, sekam dan pupuk organik plus baskom plastik. Keranjang plastik ditumpuk atau diletakkan diatas baskom yang berisi air secukupnya. Hindari penggunaan pestisida kimia. Anda tertarik … Silahkan mencoba !